Siswa SMPN 2 Majene Gelar Perpisahan, Misbahuddin: Terdapat Tiga Komponen Berbahagia

Para orang tua siswa-siswi bersama tamu undangan hadir pada acara perpisahan siswa-siswi kelas IX SMPN 2 Majene.

MAJENE – Acara perpisahan sekolah merupakan salah satu acara formal yang diadakan dalam rangka melepas siswa untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang selanjutnya.

Seperti yang digelar SMPN 2 Majene dengan kegiatan perpisahan peserta didik kelas IX SMPN 2 Majene di halaman Upacara SMPN 2 Majene, Rabu (24/05/2023).

Kepala SMPN 2 Majene Hj. Asmirah mengucap terima kasih atas kehadiran dan dukungan pada acara perpisahan sekolah ini sehingga dalam waktu yang relatif pada acara perpisahan siswa siswi tahun pelajaran 2022-2023 dapat terlaksanakan dengan lancar.


“Selamat kepada siswa-siswi kelas IX yang kini telah lulus dalam kegiatan pembelajaran selama tiga tahun di SMPN 2 Majene dan berat rasanya melepas kalian, tetapi itu adalah kewajiban untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi untuk meraih kesuksesan, semoga ilmu yang telah diajarkan para guru sekolah bisa menjadi bekal untuk kehidupan kalian dimasa depan,” harapnya.

Kesempatan sama, Kepala Bidang PAUD Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Majene Misbahuddin menguraikan 3 komponen berbahagia dalam perpisahan siswa-siswi yang tamat menuju jenjang selanjutnya.

“Komponen kebahagiaan pertama, para guru berhasil menamatkan peserta didiknya 181 orang siswa SMPN tahun pelajaran 2022-2023, dan SMPN 2 Majene sudah banyak prestasi yang diraih, mulai level kabupaten hingga nasional,” sebut Alumni SMPN 2 Majene itu.

Kebahagiaan kedua lanjutnya, untuk para orang tua atas keberhasilan anaknya selama 3 tahun mendapat didikan dari para guru. “Jadi tidak ada alasan untuk tidak menghargai orang tua dan guru sekolah, karena dibalik kesuksesan adalah peran dan pembinaan orang tua dan para guru kita,” pesannya.

Untuk kebahagiaan ketiga tambahnya, untuk para peserta didik karena telah melalui etape kedua pendidikan (SMP) yang tentunya untuk menghadapi tantangan ke depan.

“Kelulusan ini, tidak hanya sampai disini, tapi kita akan menghadapi tantangan lebih berat lagi, sehingga anak-anakku lebih tekun lah belajar untuk jenjang berikutnya,” pungkasnya.

Hadir dalam perpisahan, Plt Kepala Disdikpora Majene Suardi, Kabid Dikdas Disdikpora Majene Surya, para orang tua siswa, Anggota DPRD Sulbar Dalif, Bhabinkamtibmas, Komite SMPN 2 Majene, serta para guru SMPN 2 Majene. (hfd)