Polri Luncurkan Program Quickwins

SBChannel.id, Majene – Program Quick Wins tentang penggunaan aplikasi ZI dan Yanlik merupakan salah satu program prioritas Kapolri sebagai tolok ukur untuk melihat keberhasilan pelaksanaan tugas yang sudah dilakukan jajarannya.

“Supervisi ini meliputi beberapa aspek, diantaranya program Quickwins Polri khususnya penggunaan aplikasi ZI dan Yanlik,” tutur Kasubbag Sisinfolap AKP Ria Rianty saat memipin Tim Supervisi, di ruang data Mapolres Majene, Rabu (23/9/2020).

Kedatangan tim supervisi ini, disambut Wakapolres Majene Kompol Jupri dan menghadirkan seluruh operator Quickwins Polres Majene. “Kami ucapkan selamat datang kepada Tim Supervisi Program Quick Wins Supervinsi Quickwins, ZI dan Yanlak oleh tim Biro Rena Polda Sulbar,” ucapnya.


Ia berharap, atas bimbingan dari tim Supervisi Biro Rena Polda Sulbar untuk arahan dalam rangka Quickwins terkait aplikasi dimaksud. “Setelah sejumlah sambutan dan arahan kegiatan supervisi, tim langsung melakukan pendalaman kepada beberapa bagian di Polres Majene untuk dilakukan pemeriksaan,” terangnya.

Kegiatan Supervisi Program Quickwins diikuti para pengembang fungsi dan operator dari Bag Ops, Bag Ren, Bag Sumda, Sat Intel, Sat Reskrim, Lalu lintas, Sabhara, Binmas, Sitipol dan SPKT dengan menyiapkan data-data administrasi yang diperlukan tim supervisi untuk diperiksa.

(Abd. Hafid / SBChannel.id)