Sofyan Ketua PHBI Desa Palipi Soreang

Pj. Kepala Desa Palipi Soreang Najib Muchdar menyampaikan sambutan pada rapat pemilihan pengurus PHBI Desa Palipi Soreang.

MAJENE – Peran Pengurus Hari Besar IsIam (PHBI) adalah dalam rangka menanamkan syi’ar agama serta pemahaman keagamaan dalam rangka proses pembentukan karakter keagamaan yang kuat di masyarakat.

Dengan harapan, PHBI dapat bersinergi dengan baik bersama pemerintah setempat dalam memaksimalkan peran dan fungsinya, serta sebagai wadah untuk memancarkan cahaya dakwah Islam yang Rahmatan lil’alamin.

Harapan ini disampaikan Pj Kepala Desa Palipi Soreang Kecamatan Banggae Najib Muchdar dalam rapat pembentukan PHBI Desa Palipi Soreang di Masjid Jamil Baitul Mahabbah, Sabtu (08/02/2025).


“Melalui pembentukan PHBI Desa Palipi Soreang berjalan lancar dan penuh khidmat. Kepada pengurus PHBI dapat membuat program dan mampu mengakomodir pelayanan dan pelaksanaan hari-hari besar keagamaan khususnya hari besar Islam,” harapnya.

Najib juga berharap kepada pengurus PHBI Desa Palipi Soreang yang terpilih agar memberikan kontribusi positif bagi perkembangan kehidupan beragama di Desa Palipi Soreang.

“Semoga kepengurusan PHBI Desa Palipi Soreang tetap menjadikan konsistensi ibadah, meningkatkan keimanan, ketaqwaan Kepada Allah SWT, dan semakin berkualitas serta terus istiqomah,” ucap mantan Lurah Totoli itu.

Rapat pembentukan PHBI Desa Palipi Soreang dipimipin Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Palipi Soreang Nasrullah dihadiri para pengurus BPD Desa Palipi Soreang, seluruh Kepala Dusun, Imam Masjid, Ketua RT, serta Tokoh Masyarakat setempat.

Nasrullah menjelaskan, pembentukan PHBI Desa Palipi Soreang berdasarkan regulasi yang ada. “Kami berharap siapapun yang terpilih nantinya dapat membawa PHBI Desa Palipi Soreang lebih baik dan maju,” harapnya.

Ia mengemukakan, pentingnya kolaborasi antara Pemerintah Desa dan masyarakat dalam menjaga keberlangsungan kegiatan keagamaan.

“Pemilihan Ketua PHBI ini melalui proses yang demokratis dan penuh keharmonisan. Dan terpilih secara aklamasi sebagai Ketua PHBI Desa Palipi Soreang untuk periode 2025-2028 adalah atas nama Sofyan,” sebutnya.

Ia berharap pembentukan PHBI dapat menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi antar warga dan memajukan kegiatan keagamaan di Desa Palipi Soreang.

“Kepada pengurus PHBI yang terpilih untuk tetap bekerjasama seluruh elemen masyarakat, agar program yang telah tersusun dapat terlaksana dengan baik dan memberikan manfaat bagi masyarakat Desa Palipi Soreang,” pesannya.

Di tempat yang sama, Sopyan menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah memberikan kepercayaan dan tanggung jawab sebagai Ketua PHBI Desa Palipi Soreang.

“Saya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Insya Allah, saya akan menjalankan amanah ini dengan penuh tanggung jawab,” akunya.

Atas amanah yang diemban, Sofyan akan terus berusaha maksimal untuk menjalankan program PHBI dengan baik. “Kami mengharapkan masukan dan arahan untuk kebaikan bersama,” pintanya. (hfd)